Bandara Ahmad Yani Kembali Berstatus Internasional, Ahmad Luthfi akan Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora
DUKUHUMKMM, Jepara- Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi akan menjadikan Bandara Dewandaru Jepara dan Ngloram Blora menjadi bandara perintis, setelah ia berhasil menjadikan Bandara Ahmad Yani Semarang berstatus internasional.
Sebab, bandara Ahmad Yani disebutnya sebagai pintu gerbang investasi dan pariwisata di Jawa Tengah. Ia menyampaikan hal itu disela mengecek Bandara Dewandaru Karimunjawa, Kabupaten Jepara pada Minggu, 27 April 2025.
"(Status internasional) ini secara langsung akan menyiapkan Jateng sebagai pintu gerbang investasi,” kata Luthfi.
Untuk menopang investasi dan pariwisata, pihaknya juga akan mengaktifkan Bandara Dewandaru Jepara dan Ngloram Blora sebagai bandara perintis.
“Kita juga akan membuka bandara-bandara perintis. Yang sekarang kita lakukan adalah di wilayah Karimunjawa khususnya Dewandaru dan Blora," kata Ahmad Luthfi saat mengecek Bandara Dewandaru, Minggu 27 April 2025.
Pembukaan bandara perintis itu didasari kejelian Ahmad Luthfi yang mengetahui agenda internasional di Karimunjawa. Diketahui, akan digelar Internasional Karimunjawa Skydiving and Adventure (KISA) pada 7-11 Mei 2025. Agenda besar ini akan diikuti peserta dari hampir 59 negara di dunia.
Agenda internasional ini akan menjadi momentum yang tepat untuk mempromosikan Jawa Tengah, karena akan banyak turis mencanegera yang berdatangan.
Editor: Red
Terkait
Wujudkan Swasembada Pangan di Jateng, Ahmad Luthfi Tekankan Revitalisasi Lahan dan Perbaikan Irigasi
DUKUHUMKM, Salatiga- Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi kembali…
Terkini
DUKUHUMKM, Jakarta– Organisasi Pangan dan Pertanian Perserikatan Bangsa-Bangsa…
DUKUHUMKM, Jakarta- Komitmen PT Pertamina (Persero) guna mendukung…
DUKUHUMKM, Magelang- Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno,…
DUKUHUMKM, Semarang- Toko Mas Asli Bagong berkolaborasi dengan…
DUKUHUMKM, Semarang– Permata Bank kembali menghadirkan program Permata…
DUKUHUMKM, Mungkid- Anggrek dikenal sebagai tanaman hias yang…
DUKUHUMKM, Ungaran- Para "bala ternak" (sebutan para praktisi…
DUKUHUMKM, Semarang– Pameran dalam rangka Peringatan Hari Jadi…
DUKUHUMKM, Ungaran- Keberadaan asosiasi Domba Seni Lokal (DSL)…
DUKUHUMKM, Mungkid- Sepasang suami istri, Tinan Prasetyo dan…
DUKUHUMKM, Yogyakarta- Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi…
Komentar