Pantau Sejumlah Titik, Edy Supriyanta Minta Dukungan Masyaraka Jeparat Agar Raih Adipura Kencana

DUKUHUMKM, Jepara- Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta bersama dengan sejumlah pimpinan perangkat daerah melakukan pengecekan sejumlah titik pantau Adipura pada Senin, 14 Oktober 2024. Pengecekan tersebut guna memastikan jika di sejumlah titik pantau ini siap untuk dinilai oleh tim dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam waktu dekat ini.
Edy Supriyanta melakukan pengecekan langsung di sejumlah titik pantau diantaranya Pelabuhan Penyeberangan Kartini, Obyek Wisata Pantai Kartini, Terminal Jepara dan Pasar Jepara Satu.
"Ada sekitar 18 titik pantau yang akan dinilai oleh tim penilai Adipura. Di sejumlah titik pantau memang masih perlu pembenahan. Mulai hari ini akan kita perbaiki," ucap Edy Supriyanta di Pasar Jepara Satu.
Ia meminta kepala perangkat daerah untuk segera menindaklnjuti rekomendasi tim internal dari Dinas Lingkungan Hidup Jepara. "Kepala OPD harus memantau setiap hari untuk tidaklanjut rekomendasi dari tim. Saat ini masih ada kesempatan karena baru penilaian tahap awal," jelasnya.
Edy Supriyanta juga meminta semua pihak termasuk masyarakat untuk ikut mendukung penilaian Adipura ini. Caranya yakni dengan ikut menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan dan tidak membakar sampah.
"Semua pihak harus ikut berupaya agar Jepara bisa kembali meraih Adipura Kencana sebagimana yang telah diraih sebelumnya," tandasnya.
Seperti diketahui bahwa raihan piala Adipura Kabupaten Jepara tercatat sudah 16 kali. Dari jumlah itu, 15 kalinya diraih secara berturut-turut tiap tahun. Kabupaten Jepara pernah meraih ptestasi tertinggi dengan meraih Adipura Kencana pada 28 Februari 2023 lalu.
Editor: Red
Terkait
DUKUHUMKM, Jepara- Kabupaten Jepara kembali dinobatkan sebagai salah…
DUKUHUMKM, Jepara- Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta…
Terkini
DUKUHUMKM, Semarang- Musyawarah Daerah Keluarga Alumni Gadjah Mada…
DUKUHUMKM, Jakarta- POCO, brand smartphone dengan performa ekstrem…
DUKUHUMKM, Semarang- Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana…
DUKUHUMKM, Semarang- Ketua Asosiasi Tenis Profesor 2025-2029, Prof…
DUKUHUMKM, Mataram- PT Sanjaya Thanry Bahtera (STB) bersama…
DUKUHUMKM, Surabaya- Keselamatan nyawa manusia merupakan aspek penting…
DUKUHUMKM, Jakarta- Beberapa hari lalu ramai beredar video…
DUKUHUMKM, Jakarta- Kira-kira tradisi apa yang paling identik…
DUKUHUMKM, Jepara- Kepemimpinan Edy Supriyanta selama menjadi Penjabat…
DUKUHUMKM, Jakarta– Australia Barat, negara bagian terluas di…
DUKUHUMKM, Semarang- Menyambut Tahun Baru Imlek 2576 tahun…
Komentar