IPHI Ingatkan Ibadah Haji Miliki Tantangan Cukup Berat, Sehingga Jemaah Diminta untuk Beribadah dengan Baik

IPHI Ingatkan Ibadah Haji Miliki Tantangan Cukup Berat, Sehingga Jemaah Diminta untuk Beribadah dengan Baik

DUKUHUMKM, Semarang- Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) mengingatkan agar calon jamaah haji menjalankan ibadah dengan baik, karena tantangan beribadah haji cukup berat. Hal itu diungkapkan Ketua Umum PP IPHI, Ismed Hasan Putro usai Pelantikan Pengurus Daerah (PD) IPHI Kota Semarang, di Hotel Grasia, Jumat (17/5/2024). 

Ismed mengingatkan para jemaah tersebut berangkat ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah, bukan yang lainnya. "Jangan berpikir banyak membeli oleh-oleh," kata Ismed, Jumat (17/5).

Berkaca dari problem utama jemaah haji tahun lalu, maka Ismed mengimbau agar para calon jamaah haji untuk memperhatikan kesehatan. Apalagi, pemberangkatan jamaah haji tahun ini prioritas merupakan lansia. 

Oleh itu, Ismed meminta para calon jamaah haji benar-benar mempersiapkan diri khususnya untuk kesehatan. Seperti tahun lalu, masa Haji tahun 2024 lansia kembali mendapatkan porsi besar yakni sekitar 20 persen dari keseluruhan calon jemaah yang berangkat. 

"Calon jemaah berangkat sampai Jeddah bukan ke Mekah atau Madinah tapi ke RS. Oleh karena itu, saya kira 2024 ini atau akan datang, perhatian khusus jamaah lansia harus dilakukan," ucapnya.

Banyaknya lansia yang berangkat, menurutnya perlu perhatian dari Kementerian Agama. Ismed pun memberikan apresiasi atas komitmen yang diberikan Menteri Agama dalam melayani jemaah haji. "Komitmen Menteri Agama, memberikan fasilitas pelayanan bagi jamaah lansia dengan baik," ujarnya.

Meski telah memberikan layanan yang baik untuk para jemaah haji, IPHI tetap memberikan masukan kepada pemerintah khususnya dalam peningkatan pelayanan makan tidak hanya saat mereka berada di Mekkah dan Madinah namun juga saat di Arafah, Mina, dan Musdalifa. "Fasilitas makanan, tahun ini hampir 20 persen dikirim dari Indonesia. Selera indonesia bisa dirasakan," imbuhnya. 


Editor: Red

Terkait

Komentar

Terkini